Daftar Harga Burung Puter Terbaru

Cherewed.com – Pada artikel sebelumnya admin telah memberikan informasi seputar harga burung mozambik, dan dikesempatan kali ini admin juga akan memberikan informasi mengenai harga burung puter. siapay ayng tidak tahu dengan burung yang satu ini. Burung puter merupakan salah satu burung yang memiliki suara merdu yang dipelihara banyak orang dan sering diikutkan dalam lomba. Selain itu, banyak masyarakat Indonesia memelihara burung ini karena adanya mitos burung puter putih mata merah.

Populasi burung ini tersebar di banyak negara, semisal Filipina, Indonesia, hingga Timor Leste. Burung ini salah satu burung yang populer dan sering diikutkan dalam lomba. Suaranya yang merdu dapat menjadi sumber rezeki tambahan bagi pemeliharanya. Terdapat berbagai jenis burung puter, salah satunya adalah burung puter putih dengan mata yang berwarna merah.

Burung puter selama ini bukan hanya banyak dipelihara sebagai burung hias atau burung berkicau di rumah, melainkan juga diternakkan untuk menjadi “pengasuh” burung lain seperti perkutut atau derkuku. Harga burung puter di pasaran pun beragam, bisa mencapai ratusan ribu rupiah per ekor untuk jenis-jenis tertentu. Terlebih karena adanya mitos yang menyebutkan bahwa memelihara burung puter putih bisa mendatangkan banyak rezeki.

Salah satu cara yang umum dilakukan untuk memacu produktivitas ternak perkutut adalah dengan menyapih piyik perkutut menggunakan puter sebagai burung pengasuh. Dengan memisahkan piyik perkutut saat berumur 5-8 hari, induk perkutut bebas tugas membesarkan anaknya dan bisa segera bertelur kembali. Produktivitas perkutut akan meningkat 2-3 kali lipat dibandingkan dengan jika induk perkutut harus menunggu piyiknya sampai besar.

Dan bagi anda yang ingin mengetahui pasaran harga burung puter, silahkan simak informasinya di tabel berikut ini :

BACA JUGA :  Daftar Harga Burung Flamboyan Update Terbaru

Daftar Harga Burung Puter Terbaru

Jenis Burung Puter Harga
Burung Puter Albino Retina Mata Merah  Anakan Rp111.111 per pasang
Burung Puter Irak Jantan Gacor Rp150.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah Betina Dewasa Rp160.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah Jantan Dewasa Rp195.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah  Anakan Lolohan 2 minggu Rp185.000 per ekor
Burung Puter Blorok Jambul Betina Rp220.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah Dewasa Rp295.000 per pasang
Burung Puter Tangerine 3 bulan Rp300.000 per ekor
Burung Puter Pelung Rp350.000 per ekor

Harga yang admin sampaikan dalam tabel diatas, bisa berubah-ubah. dan setiap harga burung puter di tiap daerah pastinya berbeda-beda. hal tersebut tergantung kepada kualitas dan jenis dari burung tersebut. itulah informasi yang dapat admin sampaikan, semoga informasi tersebut bermanfaat untuk anda.