Pakan Burung Parkit Supaya Cepat Gacor

Cherewed.com – Setelah kemarin admin memberikan informasi mengenai harga burung parkit dari berbagai jenis, dan pada kesemtapan kali ini admin juga akan memberikan informasi mengenai makanan atau pakan yang bagus untuk burung tersebut supaya cepat gacor. burung parkit merupakan burung yang memiliki tubuh kecil, dan burung tersebut masih berkerabat dengan burung betet.

Burung jenis ini dikenal karena memiliki bulu yang khas dengan perpaduan aneka warna, seperti hijau, kuning, biru putih, ungu dan orange. burung parkit memiliki paruh berbentuk bengkok sehingga seacra morfologi mempunyai kemiripan dengan burung betet. Dalam istilah internasional, burung paruh bengkok ini dikenal dengan nama budgerigar atau parakeet.

Burung parkit merupakan salah satu jenis burung yang paling banyak digemari oleh masyarakat indonesia. karena memiliki suara yang merdu dan memiliki bentuk yang unik dan lucu. namun kepopuleran burung ini masih kalah dengan burung lovebird.

Burung ini memiliki banyak jenis, dan akan sedikit admin ulas di artikel ini.

Jenis-jenis Burung Parkit

1. Burung Prkit Australia

Burung parkit Autralia memiliki fostur tubuh yang khas dengan jambul di atas kepala, dan menjadikan daya tarik tersendiri untuk di pelihara sebagai hiasan atau kicauannya. Selain itu, parkit jenis ini memiliki bentuk badan yang lebih besar di bandingkan parkit lainnya, dengan berbagai warna dominanan yang dimilikinya, seperti warna white face, Lutino, Albino, Pearl,cinnamon,silver dan sebagainya.

2. Parkit Holland

Burung parkit Holland ini memiliki ciri khas yang tidak terlalu berbeda dengan jenis parkit local. Karena parkit Holland tidak memiliki bentuk spesifik khas yang di milikinya.

3. Burung Parkit Lokal

Parkit local atau biasa di sebut juga dengan parkit biasa, merupakan parkit yang banyak di jumpai di Indonesia sendiri. Ciri-ciri parkit lokas memiliki bentuk tubuh yang lebih kecil dari jenis parkit lainnya dengan memiliki warna yang lebih variatif.

4. Parkit Taiwan

Parkit Taiwan memiliki warna dan bentuk tubuh yang tidak bervaritif dan cenderung memiliki khas yang sama, lain halnya seperti burung parkit local yang memiliki warna yang lebih variatif. Namun , fostur tubuhnya terbilang bongsor atau besar dari burung parkit local.

Lalu Apa Pakan Burung Parkit Supaya gacor?

Untuk membuat burung parkit supaya cepat gacor, terlebih dahulu anda harus mengetahu penyebebnya. namun kebanyakan yang mengeluh knapa burung parkit susah untuk gacor, nah hal seperti ini bisanya dikarenakan pemberian pakannya kurang baik.

Pakan yang berkualitas memang memiliki peranan penting untuk mebuat burung mengeluarkan kemampuan terbaiknya, namun hal tersebut tidaklah cukup karena ada factor lainnya yang berperan, seperti cara merawat burung parkit yang rutin seperti memandikan, menjemur, pemasteran dan hal lainnya.

1. Pakan Biji-bijian

Pakan dari biji-bijian merupakan pakan yang disukai oleh burung parkit, terutama pakan dari jagung muda yang masih segar. Namun , pastikan terlebih dahulu jagung tersebut benar-benar memiliki nilai Gizi yang lengkap dalam kondisi jagung tersebut masih layak konsumsi.

2. Sayur-Mayur

Selain pakan biji-bijian, burung ini juga memiliki kesukaan untuk mengkonsumsi makanan dari sayuran dan tentuya ini sangat baik di berikan untuk pakan tambahan atau pakan harian dari burung parkit, karena sayuran dan buah-buahan, kaya akan nutrisi dan serat yang baik untuk kesehatannya.

3. Buah-buahan

Buah-buahan juga salah satu makanan yang disukai burung parkit, buah ini memiliki kandungan Nutrisi dan vitamin yang dapat membuat burung menjadi lebih aktif. Selain itu, pemberian pakan dari buah, akan membantu dalam mencerahkan bulu parkit itu sendiri.

BACA JUGA :  Perawatan Burung Jalak Hongkong Supaya Gacor dan Pandai Bicara

4. Pakan Burung parkit Pabrikan

Selain pakan alami yang bisa diberkan pada burung parkit, kalian bisa juga memberikan pakan yang sudah jadi yang bisa dibeli di toko jual pakan burung. Biasanya pakan yang dari pabrikan tersebut, tidak lain terbuat dari bahan alami juga yang dibentuk dan si sesuaikan dengan kebutuhan burung parkit itu sendiri yang dilengkapi dengan vitamin dan nutirsi yang dibutuhkan oleh burung parkit.

Demikianlah informasi mengenai Pakan Burung Parkit Supaya Cepat Gacor yang dapat admin sampaikan kepada anda, anda juga dapat membaca informasi lainnya seputar burung kicau peliharaan di situs Cherewed.com.